indate.net-BOGOR - Pengurus Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (Kormi) Kota Bogor resmi dikukuhkan. Pengukuhan dilakukan Ketua Kormi Jawa Barat Denda Alamsyah beserta jajaran pengurus Kormi Jawa Barat dan dihadiri Dispora Kota Bogor dan pengurus Pengcab dibawah naungan Kormi Kota Bogor, di Hotel Rizen Pajajaran, Jalan Binamarga, Sabtu (4/12/2021) malam.
Usai pengukuhan, Ketua Kormi Kota Bogor, Zaenul Mutaqin mengatakan, dalam situasi pandemi ini, akhirnya Kormi Kota Bogor bisa dikukuhkan kepengurusan, walaupun kiprah Kormi di Kota Bogor sudah bergerak dan melakukan berbagai program.
"Jujur saya pada malam hari ini merasa bangga karena walaupun terbatas nya waktu, terbatas nya ruang dan lain sebagainya, karena pandemi atau hal lainnya, alhamdulillah Kormi Kota Bogor masih bisa menunjukkan diri, masih bisa mempertahankan eksistensi, dan tentu saja masih punya keinginan atau motivasi untuk membangun organisasi ini dalam rangka mengajak masyarakat untuk terus berolahraga," ungkap Zaenul.
Tokoh Kota Bogor yang akrab disapa ZM ini menuturkan, Kormi Kota Bogor ingin lebih mengenalkan kepada seluruh masyarakat luas terutama stekholder di Kota Bogor agar lebih mengetahui eksistensi atau keberadaan Kormi di kota bogor. Walaupun pada saat ini semua orang tau Kormi, tetapi mungkin ada yang masih mengagap Kormi ini adalah komunitas para pelaku tehadap olahraga tradisional yang sudah kurang populer. Atau dianggap olahraga yang tidak punya struktur organisasi dan lain sebagainya.
"Tetapi kalau kita melihat bahwa Kormi ini adalah salah satu organisasi olahraga yang juga sejajar dengan organisasi olahraga lainnya, atau wadah organisasi olahraga dan tentu saja diakui oleh negara. Ada di undang undang sistem olahraga nomor 5 bahwa olahraga itu ada 3, satu olahraga prestasi, dua olahraga rekreasi dan ke 3 olahraga pendidikan. Nah olahraga rekreasi inilah yang menjadi dasar atau acuan kita untuk terus membangun eksistensi Kormi khusus nya di Kota Bogor," jelasnya.
"Tentu saja dengan kehadiran Ketua Kormi Jawa Barat, membuat kami Kormi Kota Bogor merasa lebih percaya diri bahwa Kormi itu akan semakin maju, akan semakin solid dan akan semakin dikenal serta dirasakan keberadaan nya oleh masyarakat Kota Bogor. Saya memimpin Kormi waktu itu FORMI, dan dengan susah kita para pengurus yang waktu itu memang masih baru mengkonsolidasikan diri ketika bergabung sama sama di organisasi formi. Kita dengan bersusah payah membangun formi dan alhamdulillah kita bisa terus melakukan aktivitas kegiatan yang sifatnya melibatkan masyarakat dan mengajak mereka untuk terus berolahraga, juga memfasilitasi komunitas komunitas dan organisasi organisasi olahraga tradisional yang ada di kota bogor," tambahnya.
Lanjut ZM, beberapa kali Kormi Kota Bogor mengadakan kegiatan, kemudian mengadakan pelatihan wasit olahraga tradisional yang bekerja sama dengan dinas pendidikan, kemudian juga dengan KNPI dan lain sebagainya. Mudah-mudahan Kormi ini bisa lebih diakui oleh pemerintah Kota Bogor dan juga stakeholder lainnya. Sehingga pada perjalanan nya Kormi Kota Bogor bisa melaksanakan kegiatan-kegiatan yang tentu saja dengan semangat terus mengajak masyarakat berolahraga dan menjaga tradisi olahraga tradisional seperti tagline yang kita tulis disini yakni "Menjaga tradisi membangun prestasi dengan olahraga rekreasi".
"Dan satu lagi yang tadi baru saya sampaikan ini cita-cita saya sejak beberapa bulan yang lalu bahwa kami ingin membangun sebuah taman yang dinamakan taman olahraga rekreasi Kormi Kota Bogor. Dengan taman itu Kormi bisa lebih mensosialisasikan kepada masyarakat. Kami mengucapkan terima kasih kepada Ketua Kormi Jawa Barat yang telah mengukuhkan pengurus yang sah untuk periode 2021-2025. Mudah mudahan amanah ini bisa dijalankan dan dipegang oleh seluruh pengurus," harapnya.
Sementara, Ketua Kormi Jawa Barat Denda Alamsyah mengatakan, kepengurusan Kormi Kota Bogor ini merupakan periode pertama, karena sebelumnya cikal bakal Kormi adalah dari Formi. "Kita tidak dituntut medali tetapi dituntut untuk membugarkan seluruh masyarakat dari anak-anak hingga para orangtua. Kormi merupakan organisasi mandatarus dari Undang-Undang yang memiliki kekuatan massa dan menjadi mitra straregis pemerintah," katanya.
Denda berharap, Kormi Kota Bogor, dibawah kepemimpinan Kang ZM yang merupakan tokoh Kota Bogor serta pengurusnya yang memiliki banyak anak muda, didukung stake holder yang ada, bukan hanya nama Kormi yang berkibar, tetapi pesan utamanya harus memugarkan seluruh masyarakat Indonesia.(*)