-->
  • Jelajahi

    Copyright © IndateNews
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Beli Minyak Goreng Pakai 'Password' Sayuran

    Indate News
    10/03/22, Maret 10, 2022 WIB Last Updated 2022-03-10T11:30:21Z


    indate.net-BOGOR - Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kota Bogor menggelar pangan murah di halaman kantor Kelurahan Katulampa, Kecamatan Bogor Timur, kemarin.

    Kegiatan itu dibuka oleh Ketua PKK Kota Bogor, Yane Ardian. Dalam sambutannya, Yane Ardian menyampaikan apresiasinya kepada DKPP dan para pihak yang telah mendukung kegiatan yang berkenaan dengan ketahanan pangan ini. 

    "Ini ketahanan pangan yang berkaitan dengan masa depan bangsa. Kalau ketahanan pangan di keluarga sudah kuat, baru kita berbicara ketahanan keluarga dari aspek lainnya. Kalau ketahanan keluarga di Kota Bogor dan di kota-kota lainnya sudah maju, kita berbicara ketahanan nasional. Di situlah kita bicara membangun bangsa ini dengan lahir batin yang sehat dan kuat," ujarnya.


    Sementara Kepala DKPP Kota Bogor, Annas S Rasmana mengatakan, pasar murah ini digelar sehubungan dengan agak berkurangnya beberapa produk penting di masyarakat. Seperti belakang ini minyak goreng. Kegiatan ini juga, sambungnya, bukan untuk pertama kalinya. 

    Di pangan murah ini masyarakat dapat membeli minyak goreng seharga Rp14.000 per liter dengan pembelian dibatasi dua liter. Disamping itu, DKPP juga menyediakan daging sapi seharga Rp100.000, daging ayam Rp30.000, gula pasir Rp12.500 dan beras Rp45.000. 

    "Harga ini di bawah harga pasar. Kondisi ini guna melayani yang rawan pangan dan daya beli. Saat ini kita untuk ketersediaan 6.800 orang," imbuh Annas didampingi Kabid Ketahanan Pangan pada DKPP Soni Gumilar.

    Ia juga mengatakan, dalam pembelian minyak goreng menerapkan bundling produk. Sehingga pembeli diharuskan membeli dahulu satu pack sayuran yang merupakan hasil panen tujuh Kelompok Wani Tani (KWT).

    "Jadi kita sekaligus bantu penjualan panen KWT. Jadi setiap yang mau beli minyak goreng harus membeli sayuran minimal seharga Rp5.000 (per pack)," paparnya. 

    Digelarnya pangan murah ini sangat disambut baik masyarakat terutama ibu-ibu. Salah satunya warga asal Kelurahan Muarasari, Yuni yang sengaja datang untuk dapat membeli minyak goreng. 

    Ia mengungkapkan, pasar pangan ini cukup membantu warga yang ingin membeli minyak goreng dengan harga terjangkau. "Di sini harganya (minyak goreng) Rp14 ribu rupiah per liternya, kalau sayurannya Rp5 ribu per iket. Tapi dibatasin hanya dua liter," ujarnya.(*)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    Kabupaten Bogor

    +