indate.net-CISARUA – Presiden Joko Widodo dijadwalkan akan mengunjungi Pasar Ciawi dan Pasar Cisarua pada Kamis (21/4). Mantan Gubernur DKI Jakarta akan memberikan secara langsung bantuan langsung tunai (BLT) kepada masyarakat dan bantuan atensi dan kewirausahaan.
Rencana kedatangan Jokowi sontak membuat pemerintah setempat mendadak sibuk. Pantauan di Pasar Cisarua, unsur TNI, Polri, Satpol PP, termasuk masyarakat sejak Selasa (19/4) malam hingga Rabu (20/4) melakukan persiapan menyambut kedatangan mantan Wali Kota Solo.
Ayandi ketua RW 3 Kelurahan Cisarua, mengatakan, dirinya diinstruksikan mempersiapkan calon penerima bantuan, kemudian PKL berikut gerobaknya. Kasi Trantib Kecamatan Cisarua, Effendi mengatakan, pihaknya bekerjasama dengan unsur TNI-Polri melakukan sterilisasi jalan dari mulai pintu masuk Pasar Cisarua hingga lokasi pasar.
“Sepeda motor yang biasanya parkir di bibir jalan dan PKL juga kita rapikan dulu, besok semuanya sudah steril,” ucap Effendi kepada wartawan. Lanjut dia, di lokasi pasar sendiri, PD Pasar Tohaga Cisarua sudah melakukan pembenahan dengan melibatkan UPT Pengelolaan Sampah wilayah III Ciawi hingga Dinas Perdagangan dan Industri Kabupaten Bogor.(red)