indate.net-Savero Style Bogor hadirkan masakan khas Nusantara untuk menjadi menu andalan, Savero Style Bogor yang berada di Jalan Pajajaran No 38 Kota Bogor, memperkenalkan Tongseng Iga sebagai Chef Recommendation untuk memanjakan para tamunya.
Dengan bumbu rempah
yang khas, Savero Style Bogor berani mengadu rasa tongsengnya bukan seperti
tongseng yang biasa. Diolah dengan bahan-bahan berkualitas dan tentunya dengan
resep khusus, Tongseng Iga Savero Style memiliki cita rasa yang khas dan
menggugah selera makan. “Kami ambil Daging Iga, karena Iga identic cara mengolahnya
hanya dijadikan soup atau Iga bakar,” jelas Chef Iman, Head Chef Savero Style
Bogor.
Biasanya, dengan
kualitas pilihan makanan di hotel, harga pun pasti akan berbeda dari tongseng
seperti biasanya. Akan tetapi, Tongseng Iga di Savero Style ini tidak harus
merogoh saku lebih dalam, “Hanya IDR 65.000 nett/porsi sudah bisa makan Iga
yang enak dan pasti mengenyangkan ala hotel,” ujarnya.
Chef Iman yakin,
masakan Nusantara akan lebih digandrungi walaupun tetap bersaing dengan masakan
Western atau Asia lainnya, “Sekarang banyak yang sedang menggaungkan
bermacam-macam masakan khas Nusantara, karenanya kami ambil Tongseng Iga
menjadi menu andalan agar masakan asli Indonesia tidak dilupakan,” pungkasnya.(*)