-->
  • Jelajahi

    Copyright © IndateNews
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Jembatan Warung Pala Penghubung Antar RW Ambruk

    Indate News
    28/02/23, Februari 28, 2023 WIB Last Updated 2023-02-28T01:03:41Z


    indate.net-Curah hujan tinggi yang menguyur Kota Bogor dalam beberapa hari kebelakang mengakibatkan jembatan penghubung antar RW di Kampung Warung Pala , Kelurahan Muarasari, Kecamatan Bogor Selatan ,Kota Bogor pada hari Senin 27 Februari 2023 ambruk. 

    Lurah Muarasari Mugya Mulyawan mengatakan, bahwa jembatan yang ada di wilayahnya itu ambruk sekitar pukul 07.50 WIB, dimana kondisinya sedang diguyur hujan. 

    "Ini satu-satunya akses jalan yang sangat dekat dengan kantor kami. Saya selalu lewat sini kalau ke kantor, begitu juga dengan warga yang sering menggunakan jalur ini. Jadi, kami harap dinas terkait bisa segera memperbaiki jembatan ini," katanya. 

    Kata Dia,Selama belum diperbaiki jembatan warung pala ditutup total dan  dialihkan ke jalur yang lain. "Jadi, sementara warga yang ingin ke wilayah Muarasari harus memutar ke jalan yang lain, yang jaraknya lebih jauh," terangnya. 

    Sementara itu salah satu RW di kampung Warung Pala Retno Tanjung mengatakan, dirinya mengetahui ambruknya jembatan yang menjadi akses penghubung antar RW berawal dari laporan warga."Iya saya taunya dari warga, kejadian sekitar pukul 07.50 tadi pagi,"  katanya.(ian) 

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    Kabupaten Bogor

    +