-->
  • Jelajahi

    Copyright © IndateNews
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Omzet Binaan UMKM Meningkat Lebih Dari 140%, PLN UID Jakarta Raya Sabet 3 Gold Bina Mitra UMKM Award 2024

    Indate News
    07/07/24, Juli 07, 2024 WIB Last Updated 2024-07-07T00:51:17Z


    indate.net-Jakarta -Komitmen PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya dalam menyukseskan pemberdayaan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), memperoleh 3 Gold dalam ajang Malam Penganugerahan Bina Mitra UMKM Award 2024 yang diadakan oleh Corporate Forum for CSR Development (CFCD) di Hotel Bidakara.


    Kategori penghargaan yang diterima oleh PLN UID Jakarta Raya adalah 1 Gold sebagai Pembina UMKM dan 2 Gold untuk masing-masing mitra binaan. 


    "Penghargaan ini adalah bukti nyata komitmen kami dalam memberdayakan UMKM. Melalui berbagai program yang kami jalankan, kami berharap dapat terus memberikan dampak positif bagi perkembangan UMKM di DKI Jakarta," ujar General Manager PLN Unit Induk Distribusi Jakarta Raya, Lasiran.


    Sebagai pembina mitra binaan PLN UID Jakarta Raya melaui Hub UMK Jakarta Raya mengelola 913 UMKM dengan memberikan pelatihan, pendampingan, sertifikasi, event UMKM, pemberian alat produksi, dan lain-lain. 


    UMKM binaan yang berhasil meraih Gold adalah PT. Ika Cipta Harmoni (Ichinogami), yang bergerak di bidang paper craft dan Demero Indonesia yang memproduksi artisan tea, masing-masing dengan peningkatan omzet lebih dari 140%.


    Staf Ahli Menteri Perindustrian Bidang Penguatan Kemampuan Industri Dalam Negeri, Ignatius Warsito berharap perusahaan besar dapat bersinergi bersama UMKM dalam membangun ekonomi yang lebih inklusif.


    "Harapannya, kemitraan CSR untuk pelaku IKM dan UMKM dapat diarahkan agar produk mereka mengisi rantai pasok industri besar maupun sektor ekonomi lainnya. Penghargaan ini menunjukkan betapa pentingnya sinergi antara perusahaan besar dan UMKM dalam membangun ekonomi yang lebih inklusif,” jelas Ignatius.(*)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    Kabupaten Bogor

    +