-->
  • Jelajahi

    Copyright © IndateNews
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Pj Wali Kota Titip Pesan ke Ketua PWI Kota Bogor Terpilih

    Indate News
    28/07/24, Juli 28, 2024 WIB Last Updated 2024-07-28T02:29:31Z


    indate.net-Penjabat (Pj) Wali Kota Bogor, Hery Antasari membuka secara resmi Konferensi Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Bogor yang dilangsungkan di Hotel Sahira, Jalan Ahmad Yani, Sabtu (27/7/2024).


    Dalam konferensi tersebut menghasilkan Ketua PWI Kota Bogor yang baru untuk periode 2024 - 2027, yakni Herman Indra Budi atau akrab disapa Aldho. Ia menggantikan Arihta Utama Surbakti yang menjabat sebagai ketua sebelumnya.


    Kepada ketua terpilih, Pj Wali Kota Bogor berharap dapat memimpin dengan penuh integritas, kejujuran dan dedikasi tinggi. Serta dapat membawa PWI Kota Bogor ke arah yang lebih baik dan profesional. 


    "Majunya PWI Kota Bogor secara tidak langsung akan mampu mendorong kemajuan bagi Kota Bogor. Semua program yang dipaparkan luar biasa, utamanya terkait program kerja koperasi PWI dan advokasi wartawan dalam melaksanakan tugas peliputan, termasuk wartawati yang rentan terhadap pelecehan," ungkap Hery.


    Hery tak menampik, bahwa pers memiliki peran yang sangat penting dalam sebuah negara. Di negara demokrasi seperti Indonesia, pers menjadi tolok ukur kebebasan bersuara demi majunya negara.


    Pun Hery mengatakan, pers berperan penting dalam menyebarkan informasi kepada masyarakat. Baik buruknya informasi yang diterima masyarakat tergantung dari pers. 


    “Disinilah pers dituntut untuk menerapkan kode etik jurnalistik. Misalnya dalam menulis berita, wartawan harus objektif dan jujur serta mengacu pada fakta yang ada. 


    “Saya apresiasi kerja keras dan dedikasi para jurnalis Kota Bogor yang menyajikan informasi secara objektif dan tidak terpengaruh oleh kepentingan tertentu," jelasnya.


    Hery juga menyampaikan, kolaborasi antara wartawan khususnya yang tergabung dalam PWI Kota Bogor dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor saat ini sudah terjalin sangat baik dan harus lebih ditingkatkan lagi. Juga dapat berjalan seiring dan saling mendukung demi kemajuan dan kesejahteraan rakyat.


    Konferensi PWI Kota Bogor Tahun 2024 ini turut dihadiri perwakilan Forkopimda, Ketua dan Wakil Ketua DPRD Kota Bogor beserta elemen lainnya, dan para pengurus PWI Kota Bogor.(*)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    Kabupaten Bogor

    +