indate.nett-Bogor Valley Hotel menggelar buka puasa bersama dan santunan anak yatim dengan menggandeng BMW Car Club Indonesia (BMWCCI), Jumat (21/3/2025).
Acara ini digelar di Ballroom BogorValley Hotel yang berlokasi di Jalan Sholeh Iskandar, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor. Sebanyak 20 orang anak yatim beserta pendamping diundang untuk berbuka puasa bersama.
“Donasi dari acara ini atau santunan kepada anak yatim dari member BMW Car Clubs Indonesia ” kata General Manager Bogor Valley, Ricard Silaban pada Jumat (21/3/2025).
Richard yang sekaligus Ketua BMS Car Club Indonesia Bogor Chapter berharap acara ini dapat bersosialisasi sekaligus meluruskan pandangan masyarakat terhadap klub mobil.
“Bahwa kita klub mobil yang bukan semata-mata klub mobil biasa atau klub mobil yang cuma ibaratnya image-nya negatif yang cuma balap-balap atau seneng-seneng. Enggak, kita lebih ke bersosial kepada masyarakat,” kata Ricard Silaban.
Di sisi lain, acara buka bersama dan santunan anak yatim ini merupakan program sosial dari Bogor VAalley Hotel.
“Bogor Valley kita juga bisa memberikan satu santunan kepada masyarakat khususnya anak yatim yang memang berhak mendapatkan hak yang kita kasih ini,” ucap Rihard Silaban.
Bogor Valley Hotel menyajikan menu berbagai pilihan untuk berbuka puasa khas Nusantara.
Dengan konsep jajanan pasar, pengunjung bisa menikmati hidangan sepuasnya dengan harga Rp 148.000 per orang
Tak hanya itu, setiap pembelian 6 paket pengunjung akan mendapatkan gratis 1 paket berbuka puasa.(*)