-->
  • Jelajahi

    Copyright © IndateNews
    Best Viral Premium Blogger Templates

    RS Marzoeki Mahdi Bogor Resmikan Layanan Home Care untuk Lansia

    Indate News
    26/04/25, April 26, 2025 WIB Last Updated 2025-04-26T11:25:04Z


    indate.net-BOGOR — Pusat Kesehatan Jiwa Nasional (PKJN) RS Marzoeki Mahdi resmi meluncurkan layanan Home Care sebagai bagian dari pengembangan layanan Geriatri Terpadu. Layanan ini bertujuan meningkatkan kualitas hidup lansia dengan pelayanan kesehatan komprehensif yang menjangkau hingga rumah pasien.


    “Penyelenggaraan layanan geriatri terpadu di rumah sakit bertujuan meningkatkan kualitas hidup, pelayanan, serta keselamatan pasien geriatri, sekaligus menjadi acuan dalam pengembangan layanan geriatri di rumah sakit,” kata Direktur Utama RS Marzoeki Mahdi, Dr. dr. Nova Riyanti Yusuf, Sp.KJ, saat peresmian di Graha Ismaya, Bogor, Kamis (27/2/2024).


    Peluncuran layanan ini sejalan dengan Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 79 Tahun 2014 tentang Penyelenggaraan Pelayanan Kesehatan Geriatri di Rumah Sakit.


    Nova menambahkan, komitmen memperkuat layanan geriatri juga ditunjukkan dengan mengirim dua dokter spesialis, dr. Putu Lohita Rahmawati, Sp.N, dan dr. Yuniar Pukuk Kesuma, Sp.KJ(K), untuk mengikuti observership di Sawa Hospital, Jepang, pada Mei 2024. Pengalaman tersebut menjadi inspirasi terbentuknya Dementia Center, layanan psikogeriatri khusus pasien demensia.


    "Semoga layanan Home Care ini berjalan lancar dan memberi manfaat luas bagi masyarakat," ujar Nova.


    Pada hari pertama peluncuran, tim Home Care sudah memberikan perawatan kepada pasien lansia di Sindang Barang. Keluarga pasien mengapresiasi layanan ini.


    "Terima kasih RS Marzoeki Mahdi yang telah membantu nenek saya. Dengan Home Care ini, kami merasa sangat terbantu. Harapannya, nenek bisa segera pulih tanpa perlu ke rumah sakit," ujar salah satu anggota keluarga pasien.


    Layanan Home Care PKJN RS Marzoeki Mahdi menawarkan berbagai pelayanan kesehatan, mulai dari konsultasi dokter spesialis, skrining fungsi kognitif, dukungan keluarga, stimulasi kognitif, psikoterapi, hingga perawatan luka, pemasangan infus, kateter, dan selang makan di rumah pasien. Fisioterapi dan terapi wicara juga tersedia, termasuk layanan kebidanan untuk ibu pascamelahirkan.


    Tim Home Care terdiri dari dokter spesialis, dokter umum, perawat spesialis, perawat generalis, psikolog, apoteker, fisioterapis, analis kesehatan, hingga okupasi terapis.


    Masyarakat Bogor dan sekitarnya yang membutuhkan layanan ini dapat menghubungi Tim Home Care PKJN RS Marzoeki Mahdi di nomor 0821 2541 8281.(*)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini